Kasasiur - Kasisiur. Predator Purba

 

 

Capung Pesan dari Masa Lalu

Kasasiur bisa juga Kasisiur termasuk hewan predator yang “ganas”. Hal ini bisa dilihat dari dua alasan. Pertama dadalah berdasarkan susunan gigi geliginya. Jika belum yakin silakan nikmati gigitannya. Kedua adalah makanan atau mangsanya adalah hewan yang bahkan memiliki tulang seperti ikan. Tentu ukuran disesuaikan. Alasan ketiga (sedikit memaksa) beruda dan ikan kecil bisa dijadikan mangsa oleh nimfa dari Capung. Nimfa menurut Wikipedia adalah metamosfosis ketiga setelah telur -- larva.

https://upload.wikimedia.org/wikipedia/commons/7/7b/Dragonfly_larva.jpg

Foto karya sendiri dari Daiju Azuma (Wikipedia)

Mengutip Nadia Faradiba dala Kompass.com; Capung adalah hewan purba yang fosilnya tercatat berasal dari bumi kita sejak 300 juta tahun yang silam. Bahkan panjang atau lebar bentangan sayapnya mencapai 3 (tiga) meter.

Capung yang secara umum dapat dibagi dua, yaitu capung sibar sibar  dan capung jarum. (Kasasiur dan Kasisiur Jarum). Membedakan dua type ini dari bentuk badan dari kerangka  dada sampai ekor meruncing kecil mirip jarum itu Kasisiur Jarum. Sedangkan yang Kasasiur adalah lebih besar , sementara jika hinggap atau istirahat terbang maka Kasasiur membentangkan sayap sedangkan Kasisiur jarum menutupkan sayapnya.

Air adalah tempat hidup terpanjang dalam metamorphose Kasisiur  Jarum dan Kasasiur. Daur hidup Capung ini mulai dari telur, larva lalu nimfa seluruhnya di air. Bisa air deras dan bisa yang tenang menghanyutkan.  Sejatinya pada tumbuhan air. Bahkan diperkirakan bisa mencapai 2 (dua) tahun proses dari telur sampai capung semuanya di air. Sementara sebagai Kasisiur  Jarum dan Kasasiur hanya maksimum 56 hari saja.  Namun ada juga yang menyakini Capung entah Kasisiur Jarum atau Kasasiur daur hidupnya mencapai 7 (tujuh) tahun.

Makhluk dragonfly ini sering dijadikan indicator lingkungan pada kualitas air. Jika banyak Kasasiur dan Kasisiur maka kualitas air adalah relative baik dan aman bagi kehidupan. Ini tentu saja mudah kita terima pemahaman atau tafsir analitiknya  karena Capung memerlukan air dan tumbuhannya untuk melakukan pemenuhan takdir metamorfosis.

Bagaimana kawasan wetland seputaran Banjarmasin ? masih banyak Capung kah ? Bagaimana Amuntai dan sekitarnya Kasasiur masih luku ?

Jika tidak maka dan jika iya maka; ayo ajukan Proposal atas nama Wasaka Satu.

Kasasiur - Kasisiur. Predator Purba 4.5 5 Ahmad Faisal   Capung Pesan dari Masa Lalu Kasasiur bisa juga Kasisiur termasuk hewan predator yang “ganas”. Hal ini bisa dilihat dari dua alasan. Pert...


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Mohon komentarnya dengan bahasa yang sopan, terima kasih atas kunjungannya.