Cara Alami Atasi Gigitan Nyamuk (3) Tamat

 

Dari Om untuk Keponakannya
Cara Alami Atasi Gigitan Nyamuk

Gatal dan bengkak adalah ciri utama akibat gigitan nyamuk. Meskipun sama dengan lintah dalam hal pengambilan darah manusia, tapi nyamuk terlebih dahulu diketahui dapat membawa berbagai bakteri penyebab penyakit seperti malaria dan demam berdarah.
nyamuk bisa membawa penyakit-penyakit yang membahayakan nyawa seperti demam berdarah atau malaria. Namun bagi banyak orang, rasa gatal akibat digigit nyamuk itu jauh lebih menyiksa.
Yang terlintas untuk mengatasi gigitan nyamuk pastilah menggaruk. Masalahnya, menggaruk bekas gigitan nyamuk akan merusak kulit, apalagi jika jari-jari Anda kotor sehingga meningkatkan risiko infeksi, ujar Dr. Neal B. Schultz, seorang ahli dermatologi yang berpraktik di New York City.
menggaruk sejatinya menciptakan lebih banyak peradangan, lalu menambah keinginan untuk menggaruk lebih banyak dan memberi rasa nyeri yang lebih parah. Terus begitu sampai itu dirasa tidak membantu, barulah beralih ke obat-obatan seperti antihistamine dan calamine.
Karenanya kami perkenal cara alami untuk penanganan akibat gigitan nyamuk. Kami sarikan juga dari berbagai sumber, terutama dari Dr. Neal B. Schultz, seorang ahli dermatologi yang berpraktik di New York City.
Empat Cara Alami telah kita urai sebelumnya yaitu, Menampar atau Mencubit, Susu dan Air, Lidah Buaya dan Kulit Pisang, Peppermint, Lemon dan Limun, Basil, Baking Soda. Selanjutnya;

Kantong Teh
Selain mengurangi bengkak di bawah mata, kantong teh juga dapat mengurangi pembengkakan pada bekas gigitan nyamuk, tandas Schultz. Kandungan tanin dalam teh berfungsi sebagai astringent yang menarik keluar cairan dari gigitan
.

Madu
Pemanis alami ini memang terkenal karena berbagai manfaat kesehatan yang dimilikinya, termasuk sifat antiinflamasi dan antibakterinya sehingga tidaklah mengejutkan jika madu juga dapat mengurangi gatal akibat gigitan nyamuk.

Schultz pun menyarankan untuk memilih madu mentah yang dioleskan sedikit pada gigitan.


Cuka
Cuka dapat membantu menghentikan rasa gatalnya, kata Schultz. Schultz pun merekomendasikan untuk memasukkan 2-3 cangkir cuka dalam bak air hangat untuk mengobati semua gigitan atau menaruh beberapa tetes cuka pada kapas lalu dioleskan pada bekas gigitan. Lebih baik lagi jika menggunakan cuka sari apel.

Minyak Esensial
"Minyak pohon teh adalah salah satu minyak favorit saya," ujar Schultz. Karena bersifat antiinflamasi maka minyak ini dapat memerangi gatal, bengkak dan nyeri. Bahkan tampaknya minyak ini juga memiliki sifat antibakteri dan antivirus yang dapat membantu mencegah infeksi pada bekas gigitan.

Minyak lavender juga dapat membantu. "Lavender adalah yang paling serba guna dari semua jenis minyak esensial," ungkap Schultz. Sekali dioleskan pada kulit dapat membantu mengurangi peradangan dan nyeri serta mencegah infeksi, jelasnya.
Es
Terapi dingin yang mengejutkan akan meredakan gatal-gatal dan mencegah pembengkakan. "Sebenarnya es mematikan saraf yang menyebabkan gatal dan nyeri sehingga Anda takkan merasakannya lagi," kata Schultz.

Cara Alami Atasi Gigitan Nyamuk (3) Tamat 4.5 5 Ahmad Faisal Dari Om untuk Keponakannya Cara Alami Atasi Gigitan Nyamuk Gatal dan bengkak adalah ciri utama akibat gigitan nyamuk. Meskipun sama d...


4 komentar:

  1. nyaman tu di olesi madu-lih kawa sambil dijilati hehe

    BalasHapus
  2. nyaman lagi dioles oleh madu

    BalasHapus
  3. hati hati tadahulu samut..!!Om2..lah

    BalasHapus
  4. nah dengan madu semuanya lupa gatal,

    BalasHapus

Mohon komentarnya dengan bahasa yang sopan, terima kasih atas kunjungannya.