Kopi sebagai bahan terapi kesehatan

 

TEMPO.CONew York - Ada alasan lain untuk menikmati ritual pagi Anda dengan menyeruput kopi. Sebuah penelitian yang dihajat Cornell University menyatakan minuman ini terbukti membantu mencegah kerusakan penglihatan.

Menurut peneliti, kopi mentah rata-rata hanya mengandung 1 persen kafein dan 7-9 persen asam klorogenat--antioksidan kuat yang mencegah degenerasi retina pada tikus. Penelitian ini diterbitkan dalam Journal of Agricultural and Food Chemistry.

Retina adalah lapisan jaringan tipis di dinding belakang mata dengan jutaan sel peka cahaya dan sel-sel saraf lainnya yang menerima dan mengatur informasi visual. Bagian ini adalah salah satu jaringan yang paling aktif secara metabolik, menuntut suplai oksigen tingkat tinggi, dan rentan terhadap stres oksidatif. Kurangnya oksigen dan produksi radikal bebas menyebabkan kerusakan jaringan dan kehilangan penglihatan. Degenerasi retina dapat disebabkan oleh glaukoma, penuaan, dan diabetes.

"Penelitian ini penting dalam memahami makanan fungsional, yaitu makanan alami yang memberikan efek kesehatan menguntungkan," kata Chang Lee, profesor ilmu makanan Cornell University dan salah satu peneliti dalam studi tersebut. "Kopi adalah minuman paling populer di dunia, dan kita memahami apa manfaat yang bisa kita dapatkan dari itu."

Penelitian sebelumnya telah menunjukkan bahwa kopi mengurangi risiko penyakit kronis, seperti Parkinson, kanker prostat, diabetes, Alzheimer, dan penurunan kognitif yang berkaitan dengan usia.

Kopi sebagai bahan terapi kesehatan 4.5 5 Ahmad Faisal TEMPO.CO ,  New York  - Ada alasan lain untuk menikmati ritual pagi Anda dengan menyeruput kopi. Sebuah penelitian yang dihajat Cornell Univ...


3 komentar:

  1. Tak terasa media blog ini akan menapaki usianya yg ke-3 tgl 7/11/2011 nanti...dan bung Faisal sdh membuktikan sebagai bagian yg tdk terpisahkan...bahkan sbg kontributor terajin dan ini perlu diapresiasi...salute

    BalasHapus
  2. terimakasih atas informasinya yang sangat menarik dan pastinya bermanfaat. sukses dan jangan lupa kunjungi blog kami :)

    BalasHapus

Mohon komentarnya dengan bahasa yang sopan, terima kasih atas kunjungannya.