Petani Miskin Tewas Diamuk Gajah

 

ini tanggungjawab kementerian lingkungan hidup dan kehutanan. berbalik dengan dibunuhnya urang utan

BANDA ACEH - Amukan gajah liar kembali mengganas di pedalaman Aceh. Muhammad Amin (55) petani miskin asal Desa Keune, Kecamatan Geumpang, Kabupaten Pidie tewas mengenaskan usai diamuk binatang bertubuh bongsor itu.

Korban merenggang nyawa di kawasan perkebunan warga Blang Sara Sare pada Sabtu (24/12/2011) kemarin saat berupaya mengusir gajah liar bersama dua temannya, Muhammad Daud dan Mukhsin. Gajah itu diusir dari persawahan karena memakan tanaman padi milik warga setempat.

Menurut Cut Nyak (60) pegawai Puskesmas Geumpang, tiga sekawan itu bergerak dari kampungnya sejak pagi untuk mengusir sekira 10 ekor gajah liar yang memangsa tanaman warga seperti padi, kelapa, kakao.

"Gajah-gajah itu sudah ada di persawahan warga sejak malam," kata Cut Nyak yang juga warga Keune saat dihubungi okezone pada Minggu (25/12/2011).

Ketika gajah liar itu berhasil dihalau jauh dari pemukiman, Daud, Mukhsin dan Amin kemudian balik arah hendak turun ke kampungnya. Namun diperjalanan mereka berpapasan dengan seekor gajah yang kesasar dari kawanannya.

Gajah itu mengamuk, ketiganya berpencar melarikan diri. Naas bagi Amin, dia terjatuh dan jadi bulan-bulanan binatang di lindungi itu. Daud dan Mukhsin yang berhasil turun ke pemukiman memberitahukan warga bahwa Amin sudah diamuk gajah.

"Warga berbondong-bondong ke lokasi untuk melihat korban," tambahnya.

Keusyik (Kepala Desa) Keune, Mudawali Ibrahim menambahkan di lokasi warga menemukan jasad Amin sudah berlumur darah. "Wajah dan dadanya sudah remuk, kemungkinan akibat diinjak gajah," ujar dia.

Jenazah korban sempat di bawa ke Puskesmas Geumpang sebelum dipulangkan ke rumah duka untuk dimakamkan. Menurut Mudawali, Amin tercatat sebagai petani miskin di kampungnya.

"Beliau memiliki empat anak, kerjanya sehari-hari hanya bertani di sawah dan kebun," sebutnya.

Mudawali menuturkan, amukan gajah liar di kawasan itu sudah terjadi enam bulan terakhir. Desa yang sering menjadi sasaran adalah Keuneu, Bangkeh dan Pulo loih. "Tidak tahu lagi sudah berapa hektar tanaman yang diamuk," katanya.

Dia berharap Pemerintah melalui Badan Konservasi Sumber Daya Alam peduli dengan hal ini. "Jangan hanya melindungi binatang tapi nyawa manusia dibiarkan," tuturnya.

Sumber : news.okezone.com
Petani Miskin Tewas Diamuk Gajah 4.5 5 Wasaka Satu ini tanggungjawab kementerian lingkungan hidup dan kehutanan. berbalik dengan dibunuhnya urang utan BANDA ACEH - Amukan gajah liar kembali ...


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Mohon komentarnya dengan bahasa yang sopan, terima kasih atas kunjungannya.