Count Down "Kiamat Kecil" Dimulai 2

 

Diprediksi Lima Tahun Lagi Jebol
Jika Bendungan Riam Kanan Tidak Dijaga

Taksiran volume air waduk Riam Kanan adalah factor terpenting dalam kaitannya dengan pengungsian bila jebol dan berarti banjir dasyat terjadi. Maka kami menghitung luas badan air di hulu bendungan lalu untuk selanjutnya ke dalaman adalah tinggi air tercatat maksimum 57 meter. Ini adalah ketinggian yang disiapkan akan terjadi buangan air melalui pintu yang telah dirancang sejak tahun 1960 an akhir. Bila volume yang masuk akibat hujan lebih banyak dari volume pintu I ini disiapkan lagi pintu buangan kedua pada ketinggian 63 meter.
Pernahkah ketinggian air waduk dibuang karena kelebihan? Jawabannya sering dan makin sering. Pada ketinggian dipintu 1 (57 m) hampir pada setiap musim hujan. Sedangkan air waduk dibuang pada pintu kedua juga sering biasanya pada musim banjir. Biasanya diringi dengan kehadiran suara gemuruh yang terdengar sampai 1 km dari bendungan. Isue jebol bendungan inipun pernah muncul karena suara gemuruh yang menggelegar tahun 2006 lalu.
Bila sinyalemen dari pihak berwenang benar dimana telah terjadi endapan lumpur di bendungan PM Noor ini maka volume air yang dapat ditampung makin berkurang karena wadahnya terpakai untuk lumpur juga. Artinya perhitungan data curah hujan untuk antisipasi ketinggian air menjadi tak bisa diandalkan lagi.
Menghayalkan bentuk wadah bendungan seperti segitiga dengan dasar tidak akan lebih dari 10 meter. Lebar permukaan badan air diukur berdasarkan peta rupa bumi dan lampiran SK Menhut 435 tahun 2009 adalah  5.336,482 Ha. Setara dengan 533.648.200 meter persegi.  Sedangkan waduk in dirancang untuk Luas Permukaan Air Waduk : 68 km2. Jadi terdapat selisih sebesar 1.5 km persegi.
Lalu dibayangkan kemiringan waduk itu adalah seperti segitiga dengan dasar bentuknya. Bila kita cari diameter rata rata dari bendungan takberatruran ini kita tetapkan 50 meter maka sisi miring mendekati 65 meter. Tapi teknologi perpetaan digital program ArcGIS memudahkan kita semua. Maka volume air waduk HPM Noor dinyakini adalah  Keseluruhan : 772.000.000 m3 dan volume waduk  Efektif : 492.000.000 m3.

Tulisan ini dipersiapkan oleh Ahmad Faisal dan H. Majish Sibyani : berikut akan kita bahas waktu yang tersedia untuk proses pengungsian bila bendungan jebol bagi warga yang tinggal di kawasan aliran limpasannya. Kemana arah pengungsian paling aman dan lancer. Berapa lama :kiamat kecil ini akan kita hadapi. Infastruktur apa yang akan paling parah kerusakannya dan bila memungkinkan berapa kerugian yang dapat diprediksi (tentu tidak menaksir nilai nyawa manusia). Apa saja yang sepatutnya kita persiapkan selain system peringatan dini dan logistic selama pengungsian.
Count Down "Kiamat Kecil" Dimulai 2 4.5 5 Ahmad Faisal Diprediksi Lima Tahun Lagi Jebol Jika Bendungan Riam Kanan Tidak Dijaga Taksiran volume air waduk Riam Kanan adalah factor terpenting dala...


5 komentar:

  1. Maaf terpaksa kami perkecil Petanya. Bagi yg mau jelas silakan klik peta tsb.Mksh...

    BalasHapus
  2. saatnya waspada .. jar lebih baik mencegah dari pada mengobati .. menanggulangi mungkin yang tepat?

    BalasHapus
  3. tulisan ini bertujuan agar kita semuanya tanpa kecuali lebih waspada dan bersiap diri

    BalasHapus
  4. om kira2 Bjb 2 calap jua lah?

    BalasHapus
  5. tunggu ulasan berikutnya ya

    BalasHapus

Mohon komentarnya dengan bahasa yang sopan, terima kasih atas kunjungannya.